• Uncategorized

Pentingnya Asupan Bergizi Seimbang Bagi Penderita Autoimun

Written by on 24 November 2016

Gizi seimbang adalah susunan makanan sehari-hari yang mengandung zat-zat gizi dalam jenis dan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan tubuh, dengan memerhatikan prinsip keanekaragaman atau variasi makanan, aktivitas fisik, kebersihan, dan berat badan ideal. Para penderita autoimun, seperti yang dijelaskan pada artikel sebelumnya , yaitu mereka yang sistem pertahanan tubuhnya mengalami gangguan sehingga menyerang sel-sel tubuh sangat memerlukan berbagai asupan dengan gizi seimbang.

Mengingat penanganan medis terhadap para penyandang autoimun di Indonesia masih sangat minim, maka usaha para penyandang autoimun untuk dapat tetap bertahan pun tentunya harus lebih besar. Namun, kehadiran komunitas Autoimmune Warriors Community sangat membantu para penyandang autoimun, khususnya di Indonesia. Komunitas tersebut merupakan komunitas yang merangkul seluruh penyandang autoimun tanpa terkecuali untuk membantu para penyandang hidup sehat. Pola hidup sehat salah satunya dibentuk dari makanan atau asupan yang sehat dan bergizi.

Susan Hartono, Msc, Cht, seorang caregiver dari Autoimmune Warriors Community dalam Klinik RPK 23 November 2016, membahas tentang nutrisi penting yang dibutuhkan para penyandang autoimun mengacu pada kutipan Hippocrates, “Let food be thy medicine, and medicine be thy food.”

Khusus untuk para penyandang autoimun, nutrisi diperoleh justru bukan dari karbohidrat. “Karbohidrat justru harus diminimalisir, mengingat para penyandang harus menghindari semua asupan yang men-trigger efek atau akibat yang muncul setelahnya, biasa disebut flare,” ujar Susan. Karbohidrat dinilai mengandung gluten paling tinggi, sedangkan gluten sangat harus dihindari. Selain gluten, asupan-asupan yang mengandung 4P juga harus dihindari. 4P, yaitu perasa, pemanis buatan, pewarna, pengawet.

Namun, untuk lebih spesifik, diperlukan identifikasi bagi para penyandang autoimun. Identifikasi tersebut pada umumnya berupa food allergy test. Food allergy adalah respon buruk imun terhadap suatu makanan. Apabila sudah terdiagnosa autoimun, sebaiknya seseorang harus peka terhadap diri sendiri. Sensitif terhadap asupan-asupan yang memicu flare dalam diri, dan sebisa mungkin sebaiknya menghindari asupan-asupan tersebut.


Reader's opinions

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


RPK FM

Education & Infotainment Station

Current track
TITLE
ARTIST

Positive SSL