Cuaca Panas di Indonesia Bukan Heatwave
Written by Argopandoyo Tri Hanggono on 24 April 2023
Udara panas yang melanda Kota Jakarta ternyata juga dirasakan berbagai warga di berbagai kota dan daerah-daerah pedesaan. Sebelumnya, terhitung sejak tanggal 15 April 2023, suhu udara dan cuaca di beberapa wilayah, termasuk Jakarta sangat terasa panas menyengat. Sehubungan dengan hal itu Badan Metreologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG, memberi catatan bahwa suhu panas maksimum udara permukaan Indonesia dalam sepekan terakhir tergolong panas dibanding hari biasanya.
Namun demikian berbagai sumber memuat pernyataan BMKG yang memastikan bahwa Indonesia tidak mengalami gelombang panas yang dikenal luas dengan sebutan Heatwave. Hal itu juga diperkuat melalui instagram milik BMKG yang memuat tulisan kalimat; “Indonesia tidak mengalami gelombang panas, tetapi suhu maksimum udara permukaan juga tergolong panas,” demikian Instagram BMKG per hari Minggu tanggal 23 April 2023 yang lalu. Tulisan itu mengonfirmasi pembacanya, menyusul Heatwave di Bangladesh pada tanggal 17 April 2023 lalu, yang mengalami suhu panas hingga 51 derajat Celsius.
Dan penyebab cuaca panas di Indonesia yang melanda beberapa kota dan desa pada beberapa hari terakhir adalah akibat : 1. Adanya dinamika atmosfer yang tidak biasa; 2. Suhu panas bulan April di wilayah Asia Selatan secara klimatologis dipengaruhi gerak semu matahari, dimana lonjakan panas tahun ini sebagai lonjakan yang terparah; 3. Adanya tren pemanasan global dan perubahan iklim. BMKG menginformasikan bahwa heatwave kali ini memiliki resiko terjadi 30 kali lebih sering. Kemungkinan besar, suhu panas di Indonesia akan sering dirasakan
Selain informasi mengenai akan terjadinya pengulangan cuaca panas, BMKG juga menginformasikan bahwa cuaca panas yang melanda Indonesia kali ini juga diakibatkan dari dominasi Monsun Australia juga terjadi. Dominasi ini, secara alami membawa iklim di Indonesia memasuki musim kemarau. Dan faktor alami lainnya, juga termasuk intensitas maksimum radiasi matahari pada saat kondisi cuaca cerah, dan kurangnya tutupan awan terhadap sinar matahari yang melintas di wilayah Indonesia, yang menyebabkan suhu panas di Indonesia. Dan pada tanggal 22 hingga 23 April 2023 yang lalu, wilayah Indonesia diterpa suhu 34,4 hingga 35,8 derajat celcius.