Gubernur DKI Jakarta Resmikan GKI Puri Indah, Jamin Keamanan Beribadah

Written by on 8 November 2021

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan resmikan Gedung Gereja Kristen Indonesia Puri Indah di Taman Permata Buana, Jakarta Barat, Sabtu (6/11/2021 yang lalu. Anies tegaskan pihaknya akan memastikan jaminan kesetaraan hak beribadah dengan tenang dan nyaman bagi setiap warga Jakarta.

Kita berada di GKI hari ini membawa sebuah pesan pada semua tempat, bahwa hari ini akan hadir penyebar kedamaian dan keteduhan untuk Jakarta dan Indonesia,” kata Anies dalam sambutan tersebut.

Baginya, rasa persatuan harus dirawat dengan memberikan keadilan, kesetaraan, kesamaan. Persatuan Indonesia itu, masih kata Anies, harus dirawat dengan menghadirkan kesetaraan termasuk untuk beribadah. Peresmian GKI Puri Indah adalah salah satu bentuk ikhtiar dari Pemprov DKI Jakarta dalam merawat persatuan.

Gubernur Anies juga mengapresiasi GKI Puri Indah yang telah memikirkan konsep bangunan ramah lingkungan dan memberi manfaat bagi lingkungan sekitarnya. Konsep bangunan ramah lingkungan yang dimaksud Anies adalah adanya kolam tampung bawah tanah yang berguna saat terjadi genangan di kawasan pemukiman tempat di mana GKI Puri Indah berada. Konsep ini menurut Anies dapat membuat generasi mendatang mengatakan bahwa, generasi sebelum mereka sudah memikirkan konsep bangunan masa depan yang ramah lingkungan. “Maka kami apresiasi gereja ini yang memenuhi hal tersebut,” demikian ungkap Anies.

Sebagai informasi, gedung bangunan GKI Puri Indah berdiri di atas tanah fasilitas sosial dan fasilitas umum yang disewa dari Pemprov DKI sejak September 2014, dan diperpanjang sampai September 2024 melalui SK Gubernur DKI Jakarta yang ditandatangani oleh Gubernur Anies pada tanggal 9 April 2019. Dan untuk Izin Mendirikan Bangunan (IMB) gedung GKI Puri Indah diterbitkan tanggal 26 Mei 2017. Gedung GKI Puri Indah telah memiliki Sertifikat Laik Fungsi (SLF) di tanggal 7 Januari 2021.


Reader's opinions

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


RPK FM

Education & Infotainment Station

Current track
TITLE
ARTIST

Positive SSL