Menkes Apresiasi Para Peserta Wajib Kerja Dokter Spesialis

Written by on 17 April 2018

Menteri Kesehatan RI, Nila Farid Moeloek, mengapresiasi para dokter spesialis yang telah menjalani program wajib kerja dokter spesialis (WKDS) yang telah berjalan selama satu tahun, sejak Maret 2017 hingga April 2018. Dalam dialog bersama di Kementrian Kesehatan, Senin (16/4/2018), Menkes dan jajaran pimpinan Kemenkes mendengarkan setiap usulan dan evalusi berharga dari para dokter-dokter ini.

“Saya sampaikan perghargaan sebesar-besarnya kepada seluruh peserta WKDS angkatan pertama yang telah menyelesaikan masa tugas pengabdian selama satu tahun di daerah. Saya berterima kasih, saudara-saudara adalah pionir, karena telah melaksanakan amanah dan mengemban kepercayaan yang diberikan negara, khususnya dalam mendukung dan mengemban kepercayaan yang diberikan negara, khususnya dalam mendukung pemerataan dokter spesialis (di Indonesia),” ujar Nila.

Program WKDS ini sendiri merupakan bentuk pelayanan dari pemerintah untuk memenuhi dan memeratakan dokter spesialis, memperbaiki akses dan kualitas pelayanan, serta memenuhi hak azasi masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Juga diatur dalam Peraturan Presiden No 4 tahun 2017. Di tahap awal, WKDS diprioritaskan bagi lulusan obstetri dan ginekologi, spesialis anak, spesialis bedah, spesialis penyakit dalam, dan spesialis anestesi dan terapi intensif. Dalam setahun WKDS telah berhasil menempatkan sebanyak 1.213 dokter spesialis di 474 rumah sakit di 392 kabupaten/kota (34 provinsi).

Pemerataan dokter spesialis ini di seluruh wilayah Indonesia, memang sangat diperlukan agar masyarakat memiliki kesempatan untuk mendapatkan perawatan. Sampai saat ini jumlah RS pemerintah dan pemerintah daerah per tanggal 31 Desember 2016 tercatat sebanyak 988 RS, dengan jumlah kekurangan dokter spesialis di RS tersebut sebanyak 495 orang spesialis anak, 380 spesialis obygin, 422 spesialis penyakit dalam, 582 spesialis bedah, dan 310 spesialis anestesi.

 


Reader's opinions

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


RPK FM

Education & Infotainment Station

Current track
TITLE
ARTIST

Positive SSL