Pendaftaran Diperpanjang, ini Cara Dapatkan Kuota Gratis Kemdikbud

Written by on 3 September 2020

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) masih memperpanjang batas waktu pengajuan nomor telepon seluler atau handphone (HP) dalam program subsidi kuota internet untuk siswa dan guru.

“Sebelumnya jadwal pendataan dibatasi hingga maksimal 31 Agustus 2020, tapi kini diperpanjang hingga 11 September 2020,” ungkap Evy Mulyani, Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat (BKHM) Kemendikbud.

Adanya subsidi kuota internet yang diberikan oleh Kemendikbud adalah cara untuk mendukung penyelenggaraan pendidikan jarak jauh (PJJ) bisa lebih maksimal. Untuk siswa nantinya akan mendapatkan kuota internet gratis sebesar 35 GB per bulan dan untuk guru 42 GB per bulan. Sedangkan mahasiswa dan dosen masing-masing mendapatkan 50 GB per bulan.

Rencananya, Kemendikbud akan memberikan subsidi kuota internet untuk siswa, guru, mahasiswa dan dosen selama empat bulan yaitu hingga bulan desember 2020.

“Kami sangat mengharapkan pimpinan PTN dan kepala lembaga layanan pendidikan tinggi mengawal pemutakhiran ini dengan sebaik mungkin agar bantuan kuota internet dapat dimanfaatkan dengan baik” tulis aturan tersebut yang ditandatangani Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi.

Dengan aturan tersebut, siswa hanya akan mendapat kuota gratis Kemendikbud jika terdaftar Dapodik. Untuk mahasiswa harus terdaftar dalam PD Dikti, yang merupakan pangkalan data milik pemerintah.

Adapun langkah-langkah untuk mendapatkan subsidi kuota ini, dengan melengkapi nomor ponsel penerima subsidi melalui aplikasi Dapodik yang hanya bisa diakses dan diinput oleh kepala satuan pendidikan.

Aplikasi Dapodik ini berfungsi untuk menjaring data pokok pendidikan (Satuan Pendidikan, Peserta Didik serta Pendidik dan Tenaga Kependidikan) yang akan dimanfaatkan dalam berbagai kebijakan pendidikan.

Kemudian siswa atau orangtua/wali siswa yang nomor ponselnya telah terdaftar, nantinya akan mendapatkan kuota gratis sesuai kapasitasnya setiap bulan. Bagi siswa yang ingin memastikan dirinya terdaftar dalam subsidi kuota ini bisa mengakses informasi di https://dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id/pd . Untuk data sekolah dalam aplikasi Dapodik bisa diketahui melalui https://dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id/sp

sementara untuk mahasiswa bisa langsung mengakses https://pddikti.kemdikbud.go.id/ , lalu pilih data mahasiswa dalam kolom kategori, lengkapi Nomor Induk Mahasiswa (NIM), nama, nama perguruan tinggi, nama program studi dan klik cari lalu temukan profil mahasiswa dalam PD Dikti.


Reader's opinions

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


RPK FM

Education & Infotainment Station

Current track
TITLE
ARTIST

Positive SSL